Oleh Agust G Thuru
Jika jangkrik menjerit
biarkan saja tak usah peduli
mungkin ia sedang lantunkan doa
dengan cara dan bahasanya
yang engkau tak selami
Jika kelelawar menjerit
biarkan saja tak usah tanggap
mungkin ia sedang birahi
pada dunia malam
untuk melahirkan anak-anaknya
Jika burung hantu menjerit
biarkan saja tak usah didengar
mungkin ia sedang memberi tanda
bahwa akan ada kematian
karena tertular virus korona
Jika ada jeritan para miskin papa
sendengkan telinga dan dengar
mungkin jeritnya bukan lapar
tapi ia kehilangan harapan
karena keadilan hilang darinya
Denpasar, 4 Agustus 2020