Fri. Nov 22nd, 2024

Oleh Eleine Magdalena, Penulis buku-buku best seller

TEMPUSDEI.ID (16/11) – Seorang ibu senang bercampur bingung karena terpilih menjadi ketua panitia sebuah acara besar di Keuskupan. Ibu ini tidak menyangka karena menurutnya banyak orang yang lebih pandai dan mampu daripada dirinya. Ia menyadari bahwa ternyata memang Tuhan yang memanggilnya dan memercayainya sehingga orang-orang pun memilih dan memercayakan tugas ini kepadanya. Saya hanya menambahkan bahwa bila Tuhan memanggil maka Ia juga akan memperlengkapi.

Sebelum memilih para rasul, Yesus naik ke gunung untuk berdoa. Yesus berbicara dengan Bapa-Nya dalam melakukan tugas-Nya. Setelah berbicara dengan Bapa-Nya, Yesus menetapkan kedua belas rasul. Yesus memberi teladan agar kita melibatkan Tuhan dalam keputusan dan rencana kita.

Yesus memanggil dua belas orang, sesuai dengan jumlah suku Israel, untuk menyertai Dia. Orang-orang ini mendengar panggilan Tuhan dan datang kepada-Nya. Tuhan menetapkan dua belas orang ini untuk bersama-sama dengan Dia dan belajar dari-Nya. Sesuai dengan misi Yesus datang ke dunia untuk membinasakan perbuatan iblis dan membebaskan orang yang tertindas oleh iblis dan dosa, maka para pengikut-Nya pun diberi kuasa untuk mengusir setan. Para murid diutus untuk memberitakan Injil (Mrk. 3:14; Mat 10:7) disertai dengan tanda-tanda agar Injil lebih mudah diterima. Lewat perbuatan ajaib dan mukjizat: mengusir roh jahat, menyembuhkan segala penyakit, kuasa dan wibawa Kerajaan Allah menjadi nyata.

Pada zaman ini, Yesus pun sangat membutuhkan kesediaan kita untuk menjawab panggilan-Nya. Di sekitar kita begitu banyak problem keterikatan pada kuasa kegelapan mulai dari narkoba, pornografi, keserakahan akan uang dan kekuasaan. Semua itu adalah jerat si jahat untuk menindas dan menghancurkan manusia.

Sebagai pengikut Kristus, kita diberi kuasa untuk mengalahkan si jahat asal kita benar-benar bersatu dengan Kristus lewat doa, Sabda dan Sakramen. Kita telah menerima Roh Kudus yang menjadikan kita anak Allah dan menerima kuasa untuk mengalahkan roh jahat, penyakit dan dosa.

Marilah dalam iman teguh atas dasar kasih kita menjawab panggilan Tuhan, dalam kuasa Roh Kudus membebaskan orang yang tertindas dosa dan perbuatan si jahat agar nama Tuhan makin dimuliakan. (Mata Iman, 2017)

Related Post

2 thoughts on “Jika Tuhan Memanggil, Dia Akan Memperlengkapi”

Leave a Reply